free glitter text and family website at FamilyLobby.com

Jumat, 11 Juni 2010

Euoplocephalus

* Euoplocephalus
Ankylosaurida yang terkenal adalah Euoplocephalus. Panjang hewan ini 5 meter dan hidup sedikit lebih dulu dibandingkan Ankylosaurus di Alberta, Kanada. Punggungnya dilapisi tameng yang berat dan kepalanya dilindungi tameng kotak. Bahkan, kelopak matanya ditutupi perisai dan dapat tertutup seperti daun jendela kapal perang ketika bahaya mendekat. Euoplocephalus memakai ekor pemukulnya yang kuat untuk menola serangan bahkan dari predator yng paling menakutkan seperti Tyrannosaurus rex ini.  

Triceratops

* Triceratops
Ceratopsian terbesar dan paling terkenal adalah Triceratops. Triceratops juga mempunyai tanduk-tanduk yang panjang di atas matanya, sekalipun termasuk keturunan berjumbai pendek yang cenderung hanya mempunyai satu tanduk di hidung. Panjang Triceratops kira-kira 9 meter dan beratnya bisa mencapai 6 ton. Beberapa spesies Triceratops menjelajahi dataran antara Alberta, Kanada, dan Colorado, Amerika Serikat pada akhir zaman Cretaceous. Seperti semua ceratopsian , Triceratops mempunyai tameng yang mungkin berguna untuk melindungi leher dan pundaknya, tetapi mungkin juga untuk hiasan kepala.

Giganotosaurus

* Giganotosaurus
Giganotosaurus, pemakan daging yang besar, tampaknya masih berkerabat dekat dengan Carcharodontosaurus, sekalipun ia hidup di Amerika Selatan yang terpisah pada akhir zaman Cretaceous. Sepertinya, di bagian awal zaman Cretaceous, sebelum benua-benua terpisah oleh lautan, nenek moyang binatang ini telah menjelajah seluruh dunia. Setelah benua-benua tepisah, Giganotosaurus mulai berevolusi secara terpisah.  

Carcharodontosaurus

* Carchrodontosaurus
Carcharodontosaurus yang masih berkerabat dengan Allosaurus zaman Jurassic berasal dari Maroko, Afrika. Fosli-fosil Carcharodontosautrus ditemukan pertama kali oleh sebuah ekspedisi Jerman pada tahun 1925. Namun, fosil-fosil itu hancur saat museumnya dibom selama Perang Dunia 2. Demikian juga fosil-fosil Spinosaurus yang ditemukan pada ekspedisi yang sama. Ketika pada tahun 1990-an ditemukan fosil lebih banyak lagi, para ahli paleontolgi baru menyadari bahwa Carcharodontosaurus ternyata raksasa yang panjangnya 15 meter.

Segnosaurus

* Segnosaurus
Sama seperti kelompoknya, Segnosaurus mempunyai kepala yang relatif kecil dan kaki belakang yang pendek untuk menopang tubuhnya yang berat. Tulang belakang yang melengkung membuatnya tampak bungkuk. Mungkin,ciri yang paling mengejutkan adalah cakar yang sangat besar seperti sabit di tangannya. Pada satu segnosaurida, Beipiaosaurus (ditemukan tahun 1999), terdapat sisa-sisa bulu halus di seputar lengan. Dengan panjang 6 meter, Beipiaosaurus adalah dinosaurus berbulu terbesar yang terkenal. Seperti kebanyakan dinosaurus mirip burung, segnosaurida kemungkinan diselimuti semacam bulu burung.

Spinosaurus

* Spinosaurus
Spinosaurus digali di Mesir pada tahun 1915. Sayang, sisa-sisanya dihancurkan ketika meseumnya di Jerman dibom saat Perang Dunia 2. Kita hanya mengetahui bahwa Spinosaurus sama besarnya dengan Tyrannosaurus dan memiliki sirip di punggung yang tingginya hampir 2 meter. Sirip-sirip itu kemungkinan dipakai untuk mendinginkan diri saat cuaca panas. Pada tahun 1999, sebuah ekspedisi Amerika menemukan kerangkanya yang asli di Mesir. Tim itu juga berharap dapat menemukan kerangka-kerangka baru pada masa datang.

Irritator

* Irritator
Diberi nama Irritator karena keadaan yang membingungkan saat sisa binatang itu ditemukan. Tengkoraknya - merupakan temuan keseluruhan bintang ini - dikumpulkan di Brazil pada tahun 1990-an dan dikirim ke museum di Stuttgart, Jerman. Namun, pegawai museum terkejut. Mereka yang menggali dan menjualnya ke museum telah menambahkan potongan-potongan pada kerangka Irrtator dan menyatukannya dengan bahan pengisi badan mobil, sehingga menjadi lebih spektakuler. Sekarang, kia memiliki gambaran yang tepat. Kita dapat mengatakan bahwa kerangka itu adalah spinosaurida kecil.

Baryonyx

* Baryonyx
Baryonyx ditemukan oleh seorang kolektor amatir di Inggris Selatan tahun1983. Kerangka itu lengkap, sehingga memberi kita gambaran yang jelas seperti apa binatang-binatang itu. Baryonyx adalah dinosaurus pemakan daging yang aneh dengan rahang seperti buaya dan dipenuhi gigi-gigi tajam. Lengannya dipersenjatai cakar-cakar pengait yang dipakai untuk menangkap ikan

Suchomimus

* Suchomimus
Suchomimus ditemukan oleh sebuah tim dari Amerika Serikat dan Nigeria di gundukan pasir tipis yang menutupi daerah Sahara pada tahun 1998. Suchomimus adalah seekor dinosaurus predator yang sangat besar dengan tengkorak seperti tengkorak buaya dan kuku-kuku ibu jari yang besar. Panjang binatang itu 11 meterdan tingginya 4 meter. Lengan depan yang kuat dan cakar-cakar di ibu jari dipakai untuk menjerat mangsa. Layar tipis yang tingginya mencapai setengah meter di atas pinggang, mungkin berwarna cerah dan dipakai untuk pameran